Minggu, 15 Maret 2015

PES 2013 Update PESEdit 6.0 Season 2014-2015

          Halo sobat, sudah lama sekali saya tidak memposting dari blog ini. Kali ini saya akan memposting PES 2013 Update PESEdit 6.0 Season 2014-2015. Walaupun hasil copy paste, yang penting sumer tercantum :v

          Buat kalian yang masih menggunakan PESEDIT 6.0 dan tidak mau ketinggalan musim terbaru di PES 2013 kalian, jangan khawatir, karena update untuk PESEdit 6.0 masih ada untuk musim terbaru hingga 2014-2015. 

          Perhatikan, update ini hanya untuk mereka yang masih menggunakan PESEDIT 6.0. Jika kalian sudah menggunakan patch lain, ya jangan menggunakan update ini !



Fitur :
  • Full Update Transfer sampai 28 February 2015
  • New Bootpack
  • New Hairpack + Faces
  • New Balls
  • New Kits
  • Update 2nd Div and Emblems



BAGI YANG PES NYA SUDAH DIPATCH DENGAN PATCH 6.0, TIDAK USAH DOWNLOAD PATCHNYA LAGI, CUKUP UPDATEANNYA SAJA.


PASSWORD BINBOX : 8LOf7Z2T


PASSWORD RAR : www.software182.com


Minggu, 25 Januari 2015

100.000 Stars

          Halo sobat, kali ini saya akan menulis postingan tentang "100.000 stars". Apa itu 100.000 stars? 100.000 stars adalah website di mana anda bisa melihat dengan detail data-data dari berbagai bintang di alam semesta ini.
          Anda harus memiliki flash player terbaru dari adobe untuk membuka 100.000 stars. Download flash player terbaru di sini.
          Setelah menginstall flash player versi terbaru, buka browser sobat dan klik link ini. Di sana sudah disediakan tutorial bagi para pengguna yang belum mengerti cara penggunaannya. Bagaimana, cukup mudah bukan memakai 100.000 stars? berikut ini adalah beberapa screenshots dari 100.000 stars :




          Demikian lah postingan saya tentang 100.000 stars. semoga sangat membantu anda dan menambah ilmu anda mengenai bintang-bintang di alam semesta kita ini...

Mengenal Magnitudo Bintang

          Halo sobat, sekarang saya akan menulis tentang magnitudo bintang. Cobalah jika langit malam sedang cerah, sobat sekalian keluar dan melihat bintang-bintang di langit, apakah semua bintang sama terangnya? Tidak kan? Pasti ada yang paling terang dan ada juga yang paling redup. Perbedaan terang bintang disebut magnitudo bintang. Nah, bagi astronom yang notabene saintis membutuhkan bilangan eksak untuk mengukur seberapa terang suatu bintang; tidak cukup dengan kata lebih terang atau kurang terang.Dalam kehidupan sehari-hari, kalau kita mengukur benda, misalnya saja mengukur panjang balok, semakin panjang balok, semakin besar angka yang ditunjukkan alat ukur kita. Tidak demikian halnya dalam astronomi, khususnya menyangkut masalah kecerlangan bintang.
         Sejarah dimulai ketika Hipparchus, astronom Yunani, pada tahun 120-an SM berhasil menyusun katalog-bintang pertama. Katalog tersebut memuat 1080 bintang yang diamatinya (tanpa teleskop!). Bintang paling terang disebut bermagnitudo 1; yang terang kedua disebut bermagnitudo 2; dan seterusnya, yang paling redup dikatakan bermagnitudo 6. Penamaan ini diadopsi oleh Cladius Ptolemy dalam menyusun katalog yang dinamainya Almagest.
          Sejak ditemukannya teleskop, rentang magnitudo yang terbatas hanya 1-6 menjadi lebih lebar. Galileo menemukan bintang-bintang yang lebih redup dari bintang magnitudo 6-nya Ptolemy. Seiring dengan perkembangan teleskop, semakin lebarlah rentang tersebut. Bintang-bintang yang semula redup sekali atau bahkan tidak tampak dengan mata biasa, dengan piranti optik ini bintang-bintang tersebut bisa nampang di depan mata.
          Pada tahun 1850-an diyakini kepekaan indera manusia dalam menangkap rangsangan bersifat logaritmik. Bintang yang bermagnitudo 1 ternyata 100 kali lebih terang daripada bintang bermagnitudo 6. Berdasarkan hal ini, Norman R. Pogson, seorang astronom Oxford, menelurkan skala magnitudo. Selisih satu magnitudo berarti perbedaan kecerlangannya sebesar akar-pangkat-dua dari 100, atau sekitar 2,512. Bilangan ini dikenal dengan rasio Pogson.

          
          Oke, sekarang tampaknya magnitudo bintang sudah terskala dengan pasti. Datang lagi masalah baru. Beberapa bintang magnitudo 1 tampak jauh lebih terang daripada bintang bermagnitudo satu lainnya. Jadi, sebenarnya manakah bintang yang bermagnitudo satu, atau dengan kata lain, kalau menurut definisi Hipparchus adalah bintang yang paling terang? Tidak ada pilihan cara lain selain melebarkan rentang skala magnitudo sampai bilangan 0 (nol), kemudian bilangan negatif. Bintang bermagnitudo 0 (nol), seperti Vega misalnya, berarti 2,5 kali lebih terang daripada bintang beramgnitudo 1; bintang bermagnitudo -1 lebih terang 2,5 kali daripada bintang bermagnitudo 0, dst.
          Magnitudo yang dibahas di atas adalah magnitudo semu (ditulis m), cerlangnya bintang kalau diamati dari Bumi. Bintang-bintang yang terang itu bisa jadi karena memang dekat jaraknya dengan kita atau sebenarnya lumayan jauh tapi jauh lebih terang. (Perhatikan ada unsur “jarak” di sini). Sebagai bandingan, bayangkan, Matahari pastilah tidak akan secerlang siang ini kalau dilihat dari planet Jupiter.
        Maka, didefinisikanlah “magnitudo mutlak”. Magnitudo mutlak (M) bintang menunjukkan seberapa terang bintang bila diletakkan sejauh 10 pc dari pengamat (1 pc = 3,26 tahun cahaya. Tahun cahaya bukan satuan waktu melainkan satuan jarak. 1 tahun cahaya artinya jarak yang ditempuh cahaya selama 1 tahun). Pada jarak tersebut Matahari (Matahari juga termasuk bintang, lho!) yang bermagnitudo (semu) sebesar -26,7, menjadi bermagnitudo 4,8. Cerlangnya berkurang sekitar 4 trilyun kali. Mengetahui ini, rasanya betapa beraneka ragamnya benda langit yang tampak menempel di kubah langit dan yang kita sebut dengan satu nama: bintang.
          Nah, begitulah definisi dan sejarah tentang magnitudo bintang, semoga pengetahuan dan wawasan anda meluas...

Mengenal Teleskop Hubble

Assalamualaikum, anda pasti pernah melihat foto-foto planet atau bintang di luar tata surya kita, bukan? Apakah kalian berpikir bagaimana caranya memotret berbagai macam planet dan bintang yang jaraknya sangat jauh? Inilah si pemotret benda-benda langit yang berjarak jauh tersebut, teleskop hubble.




Teleskop Hubble, 2009








   
     Pada tahun 1962, Akademi Sains Nasional Amerika merekomendasikan untuk membangun sebuah teleskop angkasa raksasa. Tiga tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1977, kongres mulai mengumpulkan dana untuk proyek tersebut. Pada tahun yang sama pula, pembuatan teleskop angkasa Hubble segera dimulai.
     Konstruksi teleskop Hubble, berhasil diselesaikan pada tahun 1985. Hubble di'angkasakan' untuk pertama kalinya pada tanggal 25 april 1990. Padahal, Hubble direncanakan untuk mulai dioperasikan pada tahun 1986. Tetapi, pengoperasiannya ditunda sementara karena bencana Pesawat Angkasa Challenger. Beberapa tahun setelah dioperasikan, Hubble mengirim gambar yang buram dan tidak jelas. Pada akhirnya NASA menemukan bahwa lensa pada teleskop tersebut bergeser sebanyak 1/50 ketebalan rambut manusia! Pada bulan Desember 1993, pesawat ulang-alik Endeavor dikirim untuk memodifikasi Hubble dengan menambahkan kamera baru untuk memperbaiki kesalahan pada lensa primernya.
      Ukuran teleskop hubble :
      Tebal                            = 13,1 meter (43,5 kaki)
      Diameter                      = 4,27 meter (14,0 kaki)
      Berat                            = 11.000 kg (11 ton)
      Diameter lensa primer = 2,4 meter (8 kaki)
      Berat lensa primer       = 826 kg
     Ini adalah bagaimana cara teleskop ini bekerja. Pertama-tama, Hubble menangkap gambar. Setelah diterima oleh teleskop, gambar tersebut akan diubah menjadi kode digital dan diradiasikan ke bumi dengan menggunakan antena yang memiliki kemampuan mengirimkan data 1 juta bit per detik. Setelah kode digital diterima oleh stasiun di bumi, kode itu akan diubah menjadi foto dan spektrograf (sebuah instrumen yang digunakan untuk mencatat spektrum astronomikal).
Teleskop ini dapat berjalan 5 mil per detik. Hubble dapat berkeliling lebih dari 150 juta mil per tahun (± 241 juta kilometer).
      Ini adalah berbagai hasil potret dari teleskop hubble.
Berbagai galaksi di alam semesta





Awan Magelhans






Galaksi spiral m74







Nebula mawar merah
Nebula NGC 2818



Nebula Orion



Galaksi spiral M104

     Bagaimana, fantastis bukan? Sampai di sini dulu postingan saya mengenai apa itu teleskop hubble, kurang lebihnya mohon maaf. Wassalamualaikum.

Jarak Tahun Cahaya

   Assalamualaikum, halo sobat, dalam kesibukan saya sebagai siswa smp kelas 3, saya menyempatkan diri untuk menulis postingan pertama saya. Tanpa basa-basi lagi, langsung saja kita mulai,
     Apa itu kecepatan cahaya? Pasti kalian pernah mendengar tentang keceptan cahaya. Singkat saja saya akan menjelaskan tentang pengertian cahaya. Sebenarnya, kecepatan cahaya ini bukan melambangkan kecepatan, melainkan jarak. 1 tahun cahaya memiliki arti jarak yang dilalui cahaya selama 1 tahun di ruang hampa, dan jarak tersebut adalah 10 triliyun kilometer. 
     
     
     Misalkan pada malam hari, kita melihat bintang yang berjarak 2 juta tahun cahaya, berarti bintang yang kita lihat itu adalah bintang 2 juta tahun yang lalu. Sebagai contoh lagi, Matahari memiliki jarak dengan bumi sejauh 8 menit cahaya, artinya, matahari yang kita lihat sekarang adalah matahari 8 menit yang lalu. Ini adalah jarak dari beberapa benda langit ke bumi. 

Bulan = 1,3 detik cahaya
Matahari = 8,3 menit cahaya
Mars = 3.1 menit cahaya
Jupiter = 33 menit cahaya
Pluto = 5,3 jam cahaya
Proxima Cetauri = 4.3 tahun cahaya
Sirius = 8,58 tahun cahaya
Galaksi Andromeda = 2.300.000 tahun cahaya atau 2,3 juta tahun cahaya

     Bagaimana, sangat jauh bukan? Bahkan, Kita pun bisa melihat dengan mata telanjang galaksi andromeda! Tentu, langit harus cerah dan bebas polusi. Terbayang? Itu artinya galaksi andromeda yang kalian lihat adalah galaksi andromeda 2,3 juta tahun yang lalu. Bayangkan, betapa luasnya alam ini, dan kita hanya makhluk kecil yang hidup di antara milyaran benda-benda langit lainnya dan kita hanya hidup sementara. Jadi, kita jangan sombong apapun itu. Terima kasih telah membaca postingan saya ini. Wassalamualaikum.

Minggu, 18 Januari 2015

Cara Membuat Gambar Menjadi Blur Dengan Adobe Photoshop

         Halo sobat, kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana caranya membuat gambar menjadi blur dengan adobe photoshop.

          1.   Pertama-tama, buka adobe photoshop, terserah versi apa saja

          2.   Kedua, buka foto yang ingin dijadikan blur. Di sini saya menggunakan foto Steven Gerrard.


          3.   Selanjutnya, klik Filter > Blur > Gausiian blur... seperti pada gambar di bawah ini


          4.   Tahap berikutnya, atur tingkatan blur sesuai keinginan sobat.


          5.   Dan lihatlah hasilnya...


          Saya memodifikasi foto di atas menjadi seperti ini...


          Sekian tutorial dari saya, semoga bermanfaat.


















Sabtu, 17 Januari 2015

Cara Membuat Link Aktif di Kolom Komentar

          Halo sobat, setelah sekian lama tidak ngepost, kali ini saya akan post tentang cara membuat link aktif di kolom komentar blogspot. Tentu ini akan sangat berguna bagi sobat sekalian yang ingin meningkatkan jumlah pengunjung blog sobat seperti saya hehe.
          Contohnya seperti ini :


          Nah dengan begini orang tidak akan sulit untuk mengunjungi blog anda, langsung klik, tanpa harus copy paste terlebih dahulu.
          Nah caranya, copy kode di bawah ini lalu paste di kolom komentar

<a href="http://alamatyangdituju.com">Contoh Link</a>

          Nah, setelah dipaste di kolom komentar, rubah tulisan berwarna merah dengan alamat url blog kamu, dan tulisan berwarna hijau dengan tulisan yang akan ditampilkan, bisa juga dengan url blog kamu juga. terima kasih semoga membantu. Post di kolom komentar ya sobat...